8 Cara Membuat Tas Dari Bungkus Kopi Yang Mudah

Dari sampah tak berharga, kini bisa kamu sulap menjadi tas cantik. Dengan cara membuat tas dari bungkus kopi ini.

Sampah Plastik di Indonesia

Tahu nggak sih teman-teman, ternyata cara membuat tas dari bungkus kopi ini kamu bisa bantu melestarikan alam dengan mengurangi sampah plastik Loh. Dimana sampah plastik ini sudah tak asing lagi menjadi jenis sampah yang sulit terurai. Apalagi sampah plastik menyumbang 64 Ton sehari loh teman-teman,dilansir oleh Voi Indonesia.

Nah gimana sih cara kita membantu mengurangsi sampah plastik ini. Di halaman ini kamu sudah tepat mari belajar mengurangi sampah plastik bersama. Kamu bisa menjadi salah satunya dengan mengubah sampah lewat cara membuat tas dari bungkus kopi. Dan tahukah kamu ternyata warga Indonesia, khususnya ibu-ibu sudah memanfaatkan sampah plastik ini jadi kerajinan tangan loh.

Mendaur ulang sampah dengan cara membuat tas dari bungkus kopi ini memang melatih kreativitasmu. Tapi tenang saja, kalau belum tahu caranya, inilah beberapa langkah yang perlu kamu lakukan mengutip dari berbagai sumber.

Alat Dan Bahan Membuat Tas Dari Bungkus Kopi

Cara Membuat Tas dari Bungkus Kopi » Blog elevenia

Sebelum ke bagaimana membuat tasnya, siapkan alat dan bahan yang diperlukan terlebih dulu ya. Bahan utamanya yang merupakan bungkus kopi juga disesuaikan dari bentuk tas yang kamu inginkan. Kalau ukurannya makin besar, berarti kamu butuh lebih banyak bungkus kopi.

Berikut Alat & Bahan-Bahannya

1. Bungkus kopi instan, kalau kamu ingin membuat tas yang ukurannya kecil, seenggaknya siapkan 100 bungkus.

2. Kain furing yang bisa juga diganti kain polos. Nantinya dipakai untuk alas bagian dalam tas.

3. Gunting untuk memotong beberapa bagian, benang dan sebagainya.

4. Benang dan jarum untuk menyatukan bungkus kopi.

5. Penggaris untuk mengukur seberapa besar sih tas yang mau kamu buat. Selain itu, penggaris juga bisa jadi alat bantumu memotong bungkus kopi agar sama rata.

6. Risleting ukuran standar untuk pengait tas bungkus kopi kalau sudah siap pakai.

Langkah-Langkah Membuat Tas Dari Bungkus Kopi

NUSABALI.com - Kerajinan Dari Bungkus Kopi

Apabila semua alat dan bahan sudah tersedia, sekarang saatnya kamu mulai membuat tas yang ramah lingkungan ini.

1. Pertama, siapkan bungkus kopi instan merek apa saja lalu bersihkan bungkus kopi dari sisa bubuk dengan air lalu dikeringkan. Kamu bisa menjemur atau lap pakai kain bersih.

2. Gunting bagian bawah bungkus kopi. Oh iya, kamu bisa mengkombinasikan bungkus kopi atau ingin pakai satu merk saja, sesuai selera.

3. Gunting bungkus kopi menjadi dua sama rata sehingga jadi dua bagian.

4. Langkah selanjutnya pada cara membuat tas dari bungkus kopi adalah melipat bungkus 1 cm ke dalam di ujung atas dan bawahnya. Jadi lebar lipatan sebesar 2 cm.

5. Kemudian, anyam bungkus kopi tadi sehingga berbentuk baling-baling. Kalau kamu menyediakan 100 bungkus untuk tas ukuran kecil, nanti jadi 200 lipayan bungkus kopi. Oh iya, kamu bisa pakai bagian dalam atau luar bungkus kopi loh! Sesuai selera.

6. Nah, kerangka tas dari anyaman sudah jadi. Saatnya kamu merapikan dengan menjahit bagian atas tasnya supaya anyaman nggak gampang lepas.

7. Terus, tambahkan kain furing atau kain polos di dalam tas yang tidak terlalu tipis.

8. Sentuhan terakhir, tambahin risleting untuk perekat tas yang sudah siap kamu pakai.

Kalau tas sudah jadi, langkah selanjutnya cara membuat tali tas dari bungkus kopi. Tenang saja, caranya gampang banget kok. Kamu tinggal membuat lipatan yang masih tersisa jadi bentuk segita. Terus digabungkan dan dijahit. Jadi deh, tali tasnya.

Eits.. kalau nggak pakai bungkus kopi juga bisa loh! Jadi bisa memanfaatkan tali kur yang tinggal dijahit pada tas sebagai tali. Mudah kan caranya?

Jadi itulah langkah-langkah mudah membuat tas dari bungkus kopi yang ramah lingkungan, mudah pastinya tetap cantik dipandang buat jadi salah satu item fashionmu. Tas ini juga bisa kamu pakai buat belanja loh!

Tinggalkan komentar

Konsultasikan bersama kami, hubungi kami untuk tanya harga, penawaran dan katalog produk disini :

Minta Penawaran Harga